Inilah Konsol Terbaik Untuk Memainkan GTA V Di Rumah

GTA V memang sangat terkenal di kalangan gamer di Indonesia bahkan Dunia. Diperkirakan, game ini sudah hampir mendominasi kurang lebih 7 tahun dan nyatanya masih populer sampai dengan sekarang. Ada lebih dari 140 juta kopi sudah terjual di seluruh dunia dan membuat sang developer mendapatkan untuk yang besar. Tidak hanya di PC, game ini nyatanya juga bisa dimainkan di konsol lain.

Memang jika dilihat dari spesifikasi system requirements, PC menjadi pilihan yang terbaik. Tapi untuk konsol yang lain, mereka juga tidak kalah untuk menampilkan game lebih hidup. Semua sekarang memang tergantung pengguna mana yang mereka punya dan juga mana yang mereka lebih sukai. Kami kali ini akan membahas konsol yang yang bisa menampilkan performa game ini lebih daripada yang lain.

Konsol Terbaik Untuk GTA V

Apapun pilihan kamu untuk memainkan GTA V, semuanya punya kelebihan sendiri. Jadi jangan pernah meremehkan konsol lain, karena tidak akan ada habisnya jika dibandingkan terus-menerus.

  • PC

Memang untuk PC, hampir semua game dapat mengeluarkan grafik terbaik dan tak terkecuali game besutan dari Rockstar Games ini. Versi PC dari GTA bisa menawarkan tekstur yang lebih baik, bahkan hingga detail kecil sekalipun. NPC di versi PC juga hadir lebih banyak yang menyajikan efek mengagumkan saat kita berinteraksi dengan mereka. Antialiasing juga menjadi salah satu fitur yang dapat dinikmati di PC.

Berbicara dalam hal FPS, PC memang tergantung dari spesifikasi yang kita gunakan. Misalnya kamu punya dana yang berlebih, kamu bisa membeli VGA kelas atas. Ini agar kamu bisa bermain game dengan tingkat grafik ultra dan juga bisa digunakan untuk bermain game yang lain.

  • Konsol PS dan Xbox
READ MORE  19 Game Monster Hunter Terbaik yang Bisa Kamu Mainkan di Android

Dengan frame rate rata-rata sekitar 27 hingga 28, PS4 dan Xbox One memang cukup layak untuk memainkan game ini. Walaupun Antialiasing tak sebaik PC, namun ini ditutupi dengan hadirnya ambient occlusion yang istimewa. Pencahayaan dan efek setiap suara juga cukup bagus, apalagi ketika kamu menggunakan Headset khusu gaming. Namun banyak yang merekomendasikan PS4 daripada Xbox One untuk memainkan salah satu seri dari GTA ini.

Alasannya karena PS4 bisa menampilkan grafik yang lebih baik daripada Xbox One. Namun jika kamu hanya memiliki Xbox One, itu juga tidak akan menjadi masalah. Sekarang tinggal bagaimana kamu bisa menikmati setiap game yang salah satu contohnya adalah GTA V. Jadi jika disimpulkan, PC akan tetap menjadi yang terbaik untuk memainkan game ketika berada di rumah. Ingin tau informasi lengkap mengenai game lainnya? Segera Kunjungi Metro Andalas.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *